Product Tag: Horizontal Laminar Air Flow

Horizontal Laminar Air Flow sesuai dengan namanya adalah arah aliran udara yang datang dari atas tetapi berubah arah dan di proses diseluruh pekerjaan arah horizontal. Aliran udara yang disaring memberikan perlindungan material dan produk.

Vertical Laminar air flow berfungsi sama baiknya dengan horizontal laminar air flow dengan udara yang dialirkan secara vertical ke bawah kedalam area kerja. Aliran udara meninggalkan area kerja melalui lubang-lubang yang terdapat di dasar. Kabinet model ini dapat memberikan perlindungan lebih kepada operator.

Kabinet Laminar Air Flow adalah

meja kerja steril untuk melakukan kegiatan inokulasi/ penanaman. Laminar Air Flow merupakan suatu alat yang digunakan dalam pekerjaan persiapan bahan tanaman, penanaman, dan pemindahan tanaman dari sutu botol ke botol yang lain dalam kultur in vitro. Alat ini diberi nama Laminar Air Flow Cabinet, karena meniupkan udara steril secara continue melewati tempat kerja sehingga tempat kerja bebas dari, debu dan spora-spora yang mungkin jatuh kedalam media, waktu pelaksanaan penanaman. Aliran udara berasal dari udara ruangan yang ditarik ke dalam alat melalui filter pertama (pre-filter), yang kemudian ditiupkan keluar melalui filter yang sangat halus yang disebut HEPA (High Efficiency Particulate Air Filter), dengan menggunakan blower.
Laminar Air Flow (LAF) digunakan sebagai ruangan untuk pengerjaan secara eseptis. Prinsip penaseptisan suatu ruangan berdasarkan aliran udara keluar dengan kontaminasi udara dapat diminimalkan.

 

Quotation Form

BBS H1100/H1500
×

Hello!

Kamu bisa menanyakan apapun terkait produk dan layanan kami via WhatsApp

× Apa yang bisa kami bantu?